Jumat, 15 April 2016

Kenisaan


              Kenisaan, dari namanya pasti tahu anggotanya siapa saja,  ya pasti anggota dari divisi Kenisaan yaitu perempuan semua, namanya juga kenisaan. Jadi apa tugas dari Kenisaan, mungkin banyak yang belum tahu. Jadi kenisaan memiliki sejumlah Proker atau kegiatan yang berhubungan degan inventaris mukena yang ada di masjid An-Nur, dan divisi Kenisaan juga bertugas meregenerasi mukena yang ada. Tapi ada satu Proker yang sering ditunggu siswi yang ingin mengenakan jilbab yaitu P2BT ( Program Peduli Baju Taqwa ) sehingga calon siswi yang ingin berjilbab biasa menghubungi anggota dari divisi kenisaan.

Tabligh dan Keorganisasian (Tabligh)



Divisi Tabligh dan keorganisasian adalah divisi sentral di rohis yang berfokus pada bidang penyebaran dan penegakan dakwah islamiyah organisasi rohis. Divisi ini pun merupakan jantungnya organisasi/pusat organisasi, karena segala kegiatan Rohis berpusat pada Tabligh. Keorganisasian adalah gabungan dengan divisi Tabligh yang memiliki tugas guna mengatasi segala permasalahan yang ada dalam organisasi, seperti contohnya apabila ada anggota Rohis yang memiliki masalah dengan sesama anggota dalam satu organisasi, atau memiliki masalah dengan organisasi itu sendiri, keorganisasianlah yang akan menindaklanjuti.
Banyak tugas atau kegiatan yang dimiliki oleh divisi Tabligh, dari semua divisi, divisi Tabligh memiliki Proker ( Program Kerja ) yang paling banyak. Seperti setiap satu minggu sekali mengadakan BRM ( Bina Remaja Muslim ) yang dilaksanakan di ruang kelas yang telah ditentukan dengan diisi oleh pembina Rohis Firman dan diikuti oleh siswa kelas 10.

Rabu, 13 April 2016

Sarpras

               Sarpras, ada yang tahu apa itu Sarpas? Ya, Sarpras atau Sarana dan Prasarana, pasti tahu dong dari singkatannya tugasnya harus ngapain, Sarpras betugas sebagai penyedia fasilitas yang dibutuhkan anggota Rohis Firman ketika mengadakan suatu even atau kegiatan. Sarpras juga bertnggug jawab atas semua sarana yang dimiliki oleh organisasi Rohis Firman, jadi biasanya anggota dari divisi Sarpas  orangnya teliti dalam menempatkan sesuatu. Sehingga semua banrang dapat terkoorninasi dengan baik, Karena mereka juga harus bertanggung jawab atas semua saran dan fasilitas yang dimiliki Rohis Firman. Sarpras rutin mengadakkan kegiatan bersih masjis setiap akan mangadakkan sholat jumat, dan itu dilakukan seminggu sekali dengan dilaksanakan oleh semua anggota Rohis Firman. Namun Sarpras punya jadwal sendiri untuk membersihkan masjid perkelompok yang telah ditentukan dan waktu yang telah disepakati setiap kelompok.

Humas


              Humas, pasti sudah banyak yang tahu nih Humas itu apa. Tapi kalo emang belum tahu Humas atau Hubungan Masyarakat yaitu devisi yang bertugas untuk menyalurkan berbagai informasi kepada seluruh warga sekolah. Jadi bagi calon anggota Humas harus pede kalo bicara didepan orang banyak, karena memang itu tugas dari divisi Humas. Tapi tenang bagi calon anggota Humas tak perlu takut akan hal itu karena kan murid-murid SMA N 3 Boyolali kan baik-baik, kebanyakan sih baik, tapi ga baik pasti ada. Kegiatan rutin yang dikerjakkan divisi Humas setiap minggunya seperti mengedarkan kotak infak ke kelas-kelas yang telah ditentukan, sehingga biasanya anak-anak divisi Humas banyak teman nih seangkata, kakak tingkat, atau hingga adik tingkat biasanya kenal nih sapa aja anggota dari divisi Humas.

Apa itu Pusbit?



                 Pusbit, Ada yang tahu apa itu pusbit? Pusbit atau pustaka penerbit yaitu salah satu divisi yang ada di Rohis Firman yang bertanggung jawab terhadap semua perbukuan atau menjadi pengurus dalam bidang buku yang ada di Masji An-Nur di SMA N 3 Boyolali. Seperti jika ada yang ingin meminjam atau mengembalikkan koleksi buku yang ada di Rohis Firman dapat menghubungi anggota divisi Pusbit. Pusbit juga memiliki tugas seperti halnya jurnalis atau penulis, karena didalam pusbit kita juga setiap bulan sekali menerbitkan buletin yang disusun oleh anggota divisi Pusbit. Jadi bagi anggota Rohis Firman yang suka menulis atau suka membaca segera daftar saja untuk menjadi anggota Pusbit. Sehingga bakat yang dimiliki dapat tersalurkan melalui tulisan yang akan diterbitkn didalam buletin setiap bulannya. Sehingga jika kita masuk divisi Pusbit kemampuan kita tentu akan semakin terasah karena dengan sering latihan membuat tulisan kita jadi semakin kreatif dalam pemilikhan kata yang tepat yang disukai oleh para pembaca. So, jadi tunggu apa lagi bagi kalian yang suka dengan hal jurnalistik bisa masuk nih ke divisi Pusbit.

Selasa, 12 April 2016

Idul Adha

 

              Tak lupa pula, Rohis juga memeringati hari besar islam di SMA N Boyolali, ibarat sebuah negara Rohis adalah badan pemerintah yang berasaskan islam dan berfungsi untuk menegakkan islam kembali, termasuk juga menjadi sebuah organisasi yang mengurusi peringatan hari besar islam, hari yang di  pilih Rohis adalah ketika Idul Adha ( hari raya kurban). Rohis melaksanakan kegiatan penyembelihan dan pelaksanaan sholat eid di SMA N 3 Boyolali yang di hadiri oleh warga SMA N 3 Boyolali, penyaluran daging kurban juga di salurkan kepada warga SMA N 3 Boyolali yang membutuhkan, dapat di simpulkan bahwa kegiatan ini seperti perinsip demokrasi yaitu dari rakyat ,oleh rakyat ,dan untuk rakyat. Kegiatan yang dilaksanakan di SMA N 3 Boyolali memberikan dampak positif bagi anggota dan juga warga masyarakat.